Advertisement

Main Ad

Sejarah Hiking Rally WJS

Winayajayasakti.org,- Perkataan HIKING berasal dari kata kerja to hike, yang berarti berjalan kaki atau berbaris jauh untuk tujuan kesenangan atau latihan (gerak badan). Kalau Kita pegang arti dari perkataan to hike tersebut, maka banyak jenis olah raga jalan kaki yang termasuk hiking. Tetapi kenyataannya menunjukan bahwa hiking adalah suatu perjalanan kaki yang mengandung unsur permainan, petualangan dan romantika kehidapan, bukan hanya sekedar berjalan kaki atau berbaris jauh seperti asal arti kata dasarnya. 

Contohnya seorang atau beberapa orang yang mengerjakan kebiasaan gerak badan pagi dengan berjalan kaki sejauh 1-3 km; seorang yang terpaksa harus berjalan pergi ke tempat pekerjaan karena keadaan atau karena tidak ada/mempunyai kendaraan; atau perlombaan gerak jalan, semua itu tidak dapat dimasukan dalam istilah hiking. Malah timbul perkembangan yang ganjil, sebab arti berjalan kaki akhirnya tidak dapat dipertahankan lagi, sebab dalam hiking, seorang hiker boleh menggunakan alat yang dapat membantu perjalanannya, seperti sepeda, kuda, perahu maupun dengan cara ikut numpang (liften) kendaraan bermotor secara beranting. Oleh karena itu arti "hiking" lebih tepat disebut perjalanan penjelajahan dan bukan berjalan kaki atau berbaris menempuh jarak yang jauh, seperti arti kata asal.

Maka dari itu Gerakan Pramuka Winaya Jaya Sakti mengadakan lomba Hiking Rally WJS, yang merupakan suatu perlombaan pramuka yang dilakukan dalam perjalanan dengan menempuh jarak yang lumayan jauh dan melewati pos-pos perlombaan yang sesuai dengan metode kepramukaan. Dalam kegiatan HRWJS ini semua metode kepramukaan dapat di aplikasikan. Pengertian tentang Metode Kepramukaan dapat dibaca disini. 

Sejarah Hiking Rally WJS
Hiking Rally WJS pertama kali diadakan tahun 2003 untuk tingkat penggalang SMP/MTs Se-Kwarcab Pandeglang dan dimenangkan oleh SMPN 1 Pandeglang. lalu HR yang kedua dilaksanakan tahun 2004 untuk tingkat Penggalang SMP/MTs dan SD/MI se Kwarcab Pandeglang, di menangkan oleh SMPN 1 Pandeglang dan SDN Kadumerak 1. Selanjutnya HR III dilaksanakan pada tahun 2007 di ketuai oleh ketua IKBA WJS yaitu Kak Rahmat Hidayat, diadakan untuk tingkat penggalang SMP/MTs se Kwarda Banten di menangkan oleh SMPN 1 Serang. 

Pada tahun berikutnya kami kembali mengadakan HR WJS yang ke-IV untuk tingkat SMP/MTs se-Kwarda Banten yang diketuai oleh kak Endri Ahmadi (Pioneer IKBA 56) diikuti 58 Regu putra dan putri. Kali ini yang menjadi juara umum adalah SMPN 1 Bojong, sekaligus juara bertahan HR WJS yang ke-V yang akan kita adakan saat ini. 

Hiking Rally WJS V
Hiking Rally WJS V ini insyaAllah akan kami gelar pada tanggal 28 Januari 2018, memperebutkan 45 Piala kejuaraan dan jutaan rupiah hadiah uang pembinaan. Lomba ini akan diikuti oleh Pramuka Penggalang se-Kwarda Banten. untuk informasi selanjutnya baca disini

Posting Komentar

0 Komentar